Sabtu, 03 Desember 2016

JENIS-JENIS SENSOR SUHU, KELEBIHAN DAN KEKURANGAN, KARAKTERISTIK, DAN PENGAPLIKASIAN

Posted by Xiuxiu on 16.51 with No comments


Jenis-Jenis Sensor Suhu, Kelebihan dan Kekurangan, Karakteristik, dan Pengaplikasian.
Sensor suhu dibagi dalam 4 golongan utama, dari tiap jenis sensor suhu ini memiliki beberapa tipe dan bentuk yang berbeda. Berikut adalah 4 jenis utama sensor suhu.

A.     Thermocouple (T/C)

Thermocouple pada intinya terdiri dari sepasang transduser panas dan dingin yang disambungkan dan dilebur bersama, dimana terdapat perbedaan yang timbul antara sambungan tersebut dengan sambungan referensi yang berfungsi sebagai pembanding.

Simbol Thermocouple

Kelebihan Thermocouple

  • Self Powered
  • Sederhana
  • Murah
  • Bentuk yang beragam
  • Range respon suhu yang luas

Kekurangan Thermcouple

  • Tidak linier
  • Tegangan output rendah
  • Memerlukan tegangan referensi
  • Kurang Stabil
  • Kurang Sensitif


Karakteristik Thermocouple

 







Pengaplikasian
Salah satu contoh thermocouple adalah J-TC Thermocouple. JTC merupakan sensor yang mengubah besaran suhu menjadi tegangan, dimana sensor ini dibuat dari sambungan dua bahan metallic yang berlainan jenis. Sambungan ini dikomposisikan dengan campuran kimia tertentu, sehingga dihasilkan beda potensial antar sambungan yang akan berubah terhadap suhu yang dideteksi.

B.     Resistance Temperature Detector (RTD)

Resistance Temperature Detector (RTD) memiliki prinsip dasar pada tahanan listrik dari logam yang bervariasi sebanding dengan suhu. Kesebandingan variasi ini adalah presisi dengan tingkat konsisten/kestabilan yang tinggi pada pendeteksian tahanan. Platina adalah bahan yang sering digunakan karena memiliki tahanan suhu, kelinearan, stabilitas dan reproduksibilitas.



Simbol Resistance Temperature Detector (RTD)

Kelebihan Resistance Temperature Detector (RTD)

  • Stabilitas kerja yang tinggi
  • Memiliki akurasi pengukuran yang tinggi
  • Lebih linier daripada thermocouple

Kekurangan Resistance Temperature Detector (RTD)

  • Harga RTD mahal
  • Memerlukan supply daya
  • Resistansi yang rendah
  • Tahanan absolut yang rendah
  • Mengalami self heating
Karakteristik Resistance Temperature Detector (RTD)

 








Pengaplikasian
paling umum yang biasa digunakan pada aplikasi-aplikasi di industri. RTD 3 wire menggunakan rangkaian pengukuran jembatan wheatstone untuk mengkompensasi nilai resistansi kabel.

C.    Thermistor

Termistor adalah resistor yang peka terhadap panas yang biasanya mempunyai koefisien suhu negatif, karena saat suhu meningkat maka tahanan menurun atau sebaliknya. Jenis ini sangat peka dengan perubahan tahan 5% per C sehingga mampu mendeteksi perubahan suhu yang kecil.



Simbol Thermistor

Kelebihan Thermistor

  • Level perubahan output yang tinggi
  • Respon terhadap perubahan suhu yang cepat
  • Perubahan resistansi pada kedua terminal (pin)

Kekurangan Termistor

  • Tidak linier
  • Range pengukuran suhu yang sempit
  • Rentan rusak
  • Memerlukan supply daya
  • Mengalami self heating

Karakteristik Termistor

Pengaplikasian
Contoh sensor suhu yang termasuk termistor adalah NTC (Negative Temperature Coefficient). NTC merupakan sensor yang mengubah besaran suhu menjadi hambatan. NTC dibuat dari campuran bahan semikonduktor yang dapat menghasilkan hambatan intrinsik yang akan berubah terhadap temperatur. Banyak diaplikasikan kedalam peralatan Elektronika seperti Voltage Regulator, sensor suhu kulkas, pendeteksi kebakaran, Sensor suhu pada Otomotif, Sensor suhu pada Komputer, sensor untuk memantau pengisian ulang Baterai pada ponsel, kamera dan Laptop.

D.     IC Sensor Suhu

IC Sensor adalah sensor suhu dengan rangkaian terpadu yang menggunakan chipsilikon untuk kelemahan penginderanya. Mempunyai konfigurasi output tegangan dan arus yang sangat linear.


Simbol IC Sensor Suhu

Kelebihan IC Sensor Suhu

  • Output paling linier
  • Perubahan level output yang tinggi
  • Harga murah

Kekurangan IC Sensor Suhu

  • Temperatur kerja dibawah 200 0C (T < 200 0C)
  • Memerlukan supply daya
  • Respon time yang lambat
  • Mengalami self heating
  • Konfigurasi terbatas

Karakteristik IC Sensor Suhu


 








Pengaplikasian
Salah satu jenis IC sensor suhu adalah IC sensor suhu tipe LM35.IC sensor suhu LM 35 ini memiliki output yang linier dan bekerja dengan tegangan 5 volt DC. IC sensor suhu LM 35 sering digunakan sebagai pengindera temperature atau suhu ruangan.

Dalam menentukan sensor suhu sebaiknya kita tau objek atau medan/tempat sensor suhu bekerja sehingga kita dapat menentukan ukuran fisik dan jenis sensor suhu yang tepat.

0 komentar:

Posting Komentar